About

Welcome To MD Blogger : I Hope The Information Provided Can Be Useful For You.

Blogger news

Senin, 25 Februari 2013

Masalah Jangan Dianggap Beban

Bila Anda menganggap masalah sebagai beban, Anda mungkin akan menghindarinya atau menjauhinya. Bila Anda menganggap masalah sebagai halangan, Anda mungkin akan menghadapinya.

Namun, masalah adalah hadiah yang dapat Anda terima dengan suka cita. Dengan pandangan tajam, Anda melihat kejayaan di balik setiap masalah.

Masalah adalah anak tangga menuju kekuatan yang lebih tinggi. Maka, hadapi dan ubahlah menjadi kekuatan untuk kesuksesan Anda. Tanpa masalah, Anda tak layak memasuki jalur kesuksesan. Bahkan hidup ini pun masalah, karena itu terimalah sebagai hadiah.

Level Masalah = Tingkat Kedewasaan


Setiap makhluk hidup atau lebih tepatnya manusia yang hidup pasti menjumpai masalah. Masalah bisa sangat bermacam-macam dan berasal dari segala penjuru tergantung kondisi dari masing-masing individu. Dalam sebuah ungkapan menyebutkan bahwa masalah adalah sebuah keniscayaan, keniscayaan yang pasti datang dan menghampiri manusia, tidak pandang umur, gender, atau bahkan etnis budaya. Tapi tentu saja tingkatannya berbeda-beda. Seorang balita hanya paling hanya bermasalah pada popoknya atau saat susunya habis, berbeda dengan remaja yang mulai banyak menemui masalah pergaulan, atau orang tua yang masalahnya cukup kompleks. Meskipun demikian, masalah sebenarnya tidak bisa dihindari, karena saat kita menghindari satu masalah maka akan muncul masalah baru yang setingkat atau bahkan lebih berat. Jadi, masalah sebaiknya dihadapi, apapun konsekuensi yang didapatkan karena itu merupakan langkah pendewasaan.

            Secara umum, kedewasaan seseorang dipengaruhi oleh cara mereka menghadapi sebuah masalah. ada beberapa tipe orang berkaitan dengan cara mereka menjumpai dan menyelesaikan masalah yang mereke temui. Bermacam-macam tipe orang yang dijumpai dalam menghadapi masalah, secara tidak langsung merefleksikan tingkat kedewasaan seseorang. Adapun beberapa tipe tersebut adalah sebagai berikut :

Cara Terbaik Untuk Menghadapi Masalah


Janganlah masalah yang menimpa kita dianggap sebagai beban apalagi bencana, namun anggaplah sebagai karunia untuk meningkatkan ilmu, amal,wawasan dan kemuliaan.

Fitnah, musibah, kekurangan harta, penyakit, penghinaan, adalah sebagian masalah yang akan selalu menghampiri kita. Kemanapun kita pergi dan dimanapun kita berada, ia akan selalu turut serta. Masalahnya, bagaimana sikap kita terhadap masalah tersebut ?
Inilah yang akan menentukan sukses tidaknya hidup kita; bahagia atau nestapanya perasaan kita.

Bukankah selama bertahun-tahun sekolah, kita harus
menghadapi berbagai macam ujian hingga akhirnya
kita lulus dan dihormati sebagai orang berpendidikan ?
Kuncinya, bila ingin mendapatkan nilai terbaik, kita harus mempersiapkan diri dengan belajar dan berlatih terus menerus. Setelah itu hadapi ujian dengan niat dan cara terbaik agar lulus dengan nilai terbaik.

Nah, ketika dihadapkan pada sebuah masalah, sikap
seperti apa yang harus kita ambil ?
Berikut ini adalah cara menghadapi masalah yang harus kita lakukan :